Nikmatnya Kopi Luwak Asli Wonosalam Jombang, Terkenal hingga Luar Negeri | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Nikmatnya Kopi Luwak Asli Wonosalam Jombang, Terkenal hingga Luar Negeri

Wartawan: Romza
Rabu, 26 Juli 2017 14:15 WIB

Kopi luwak asli Wonosalam yang banyak digemari. foto: ROMZA/ BANGSAONLINE

JOMBANG, BANGSAONLINE.com – Kopi luwak asli khas Desa Sumberjo, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang memiliki daya pikat tersendiri bagi penikmat kopi. Karena kenikmatannya itulah kopi luwak asli Wonosalam ini digemari penikmat dari Jombang, luar kota hingga mancanegara.

Setiap harinya, kopi luwak yang dijual Sulasmi ini tidak sepi dari pengunjung. Selain karena jaminan keaslian kopi, penikmat yang datang juga bisa sambil berwisata melihat belasan luwak yang ditangkarkan pemilik warung kopi.

Beberapa kali penikmat kopi asal Taiwan dan Korea juga sengaja datang ke warung yang berada di lereng pegunungan tersebut. Di sini, pengunjung bisa menyeduh kopi sambil menikmati pemandangan alam hijau di sekitarnya.

“Kemarin ada yang datang dari Sidoarjo, Sumenep, Surabaya. Kalau beberapa waktu lalu ada dari Taiwan dan Korea. Mereka mengaku sengaja ingin menikmati kopi luwak di sini, mereka juga melihat langsung luwak yang kami pelihara,” ujar Sulasmi, pemilik warung kopi luwak.

Untuk menghasilkan kopi yang berkualitas dan terjamin, Sulasmi memiliki sebanyak 17 ekor luwak yang ditangkarkan. Setiap hari menghasilkan sekitar satu kilo biji kopi. Namun biji kopi dari kotoran luwak ini tidak bisa langsung diolah. Melainkan menunggu 12 bulan lagi agar citarasanya yang khas muncul.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video