WBS Gresik Bakal Dilengkapi Model Bangunan Rumah 13 Negara | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

WBS Gresik Bakal Dilengkapi Model Bangunan Rumah 13 Negara

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Syuhud Almanfaluty
Jumat, 30 Juni 2017 10:13 WIB

Wisatawan saat berkunjung ke WBS Panceng. foto: syuhud/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Pemerintahan Desa (Pemdes) Surowiti Kecamatan Panceng melakukan berbagai terobosan untuk meramaikan wisata alam Wisata Bukit Surowiti (WBS). Salah satunya akan membuatkan sarana penunjang berupa model bangunan rumah dari 13 negara. Hal ini disampaikan Kepala Desa (Kades) Surowiti, Muhammad Kholidul Iman, kemarin.

Menurut dia, langkah Pemdes Surowiti ini sebagai bagian dari pengembangan Situs Mataram - Majapahit yang ada di wilayah pemerintahannya. Dia menjelaskan, ke-13 model bangunan rumah dari 13 negara tersebut, yakni Indonesia, Uni Emirat Arab, Jepang, Jerman, Malaysia, Australia, Brunai Darussalam, Belanda, Thailand, Amerika, Inggris, Swiss, dan Laos.

“Keberadaan 13 bangunan rumah 13 negara itu akan menjadi daya tarik tersindiri bagi para wisatawan untuk berkunjung ke WBS," papar dia.

Selama tiga tahun, pihaknya merencanakan pembangunan sarana penunjang WBS. "Sudah disiapkan lahan seluas sekitar 650.000 meter persegi. Kami sudah memiliki rencana untuk pencanangkan program pembangunan rumah dari berbagai negara di sini. Ke depannya, masyarakat yang ingin mengetahui tentang model banguan rumah 13 negara di atas tinggal datang ke Bukit Surowiti," terang dia.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Wisata Gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video