Satpam Perumahan Jadi Pengedar Sabu-Sabu | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Satpam Perumahan Jadi Pengedar Sabu-Sabu

Wartawan: Catur A Erlambang
Minggu, 30 April 2017 02:55 WIB

Tersangka bersama barang bukti saat diamankan.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Ismail alias Sledot belum puas dengan penghasilannya sebagai satpam perumahan. Meskipun masih bujang, pria 35 tahun itu tetap ingin memperbanyak pundi-pundi tabungannya. Namun, pekerjaan sampingan yang dipilihnya tidak tepat.

Warga Desa Prasung, Buduran, tersebut menjadi pengedar narkoba jenis sabu-sabu (SS). Dia pun harus berurusan dengan polisi karena ulahnya. Ismali dibekuk petugas Jumat malam (28/4) bersama sejumlah barang bukti. Mulai dari satu poket SS seberat 0,25 gram dan uang Rp 350 ribu dari hasil mengedarkan barang haram itu.

Kapolsek Buduran Kompol Saibani menyatakan, pihaknya meringkus tersangka pukul 21.00. Sebelumnya, petugas mendapat informasi dari warga yang resah dengan sepak terjang Ismail sebagai pengedar narkoba. Dia khawatir generasi muda di lingkungannya terjerumus.

Laporan itu kemudian mendapat tindaklanjut dari polisi. Sejumlah petugas menyelidiki informasi tersebut ke lapangan. Hasilnya, sekitar satu pekan berselang polisi mendapat kepastian bahwa laporan yang diterima tidak meleset. Ismail ternyata bukan hanya menjadi satpam perumahan. Dia juga mengedarkan sabu-sabu sebagai penghasilan tambahan.

“Jaringannya masih kami kembangkan,” ujar Saibani, kemarin (29/4).

Upaya membekuk tersangka tidak mengalami kendala berarti. Ismail dipancing untuk melakukan transaksi. Dia pun menyanggupi permintaan petugas yang sedang menyamar. Ismail sepakat untuk bertemu di sekitar tempat tinggalnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Narkoba Sidoarjo

Berita Terkait

Bangsaonline Video