Jelang Ramadhan, Harga Daging di Pasuruan Masih Normal | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jelang Ramadhan, Harga Daging di Pasuruan Masih Normal

Wartawan: Ahmad Habibi
Jumat, 21 April 2017 22:53 WIB

Proses penyembelihan sapi di salah satu RPH.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Pemkab Pasuruan memastikan harga kebutuhan bahan pangan pokok, salah satunya daging sapi, menjelang bulan Ramadhan nanti akan tetap stabil. Dari pantuan di beberapa pasar maupun rumah penyembelihan hewan (RPH) ketersedian stok masih dan terpantau belum ada lonjakan permintaan yang signifikan

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Peternakan dan Ketahanan Pangan Dr irianto yang dikonfirmasi Bangsaonline.com di sela-sela rapat kerja dengan Komisi II DPRD, Jum’at (21/04). Meski bulan puasa masih satu bulan lagi, pihaknya mengatakan akan terus melakukan pemantauan secara intens dengan mengerahakan petugas di masing masing kecamatan agar memberikan laporan kondisi harga.

“Kalau untuk harga daging sapi masih normal sekitar 90-100 rb/kg. Hingga saat ini belum ada tanda-tanda lonjakan,“ jelasnya.

Ketika disinggung soal adanya surat edaran dari Kemendag terkait penetapan HET (harga eceran tertinggi) daging sapi harus Rp 80 per kg, mantan kepala BKD ini mengatakan bahwa itu hanyalah standar pusat yang sejatinya merupakan upaya untuk menstabilkan harga.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video