Menteri Sosial di Depok: e-Warung Hadir untuk Bantu Entaskan Kemiskinan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Menteri Sosial di Depok: e-Warung Hadir untuk Bantu Entaskan Kemiskinan

Senin, 09 Januari 2017 19:52 WIB

Menteri Sosial RI Khofifah Indar Parawasan saat peluncuran e-Warung KUBE PKH di Depok Jawa Barat. foto istimewa

DEPOK, BANGSAONLINE.com - Peluncuran e-Warung KUBE PKH merupakan tindak lanjut dari komitmen Kementerian Sosial dalam mengentaskan kemiskinan melalui sinergi Program Keluarga Harapan (PKH) dengan program Kelompok Usaha Bersama (KUBE). Demikian halnya dengan peluncuran e-Warung KUBE PKH pertama kali di Kota Depok, Jawa Barat yang diluncurkan langsung oleh Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa, Senen 9 Januari 2017.

"e-Warung hadir untuk dapat meringankan beban pengeluaran keluarga miskin, yang tentunya juga turut untuk membantu pengentasan kemiskinan di tiap-tiap daerah" kata Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa saat memberikan pengarahan di Aula Teratai Lantai 1, Balai Kota Depok, Pancoran Mas, Kota Depok.

Menteri Sosial Khofifah dalam pengarahannya juga turut mensosialisasikan Kartu Keluarga Sejahtera yang fungsinya untuk digunakan sebagai alat transaksi pembayaran program bantuan pangan dan mengambil uang tunai bagi penerima Program PKH serta nantinya program-program bantuan sosial lainnya.

"Nantinya juga Kartu Keluarga Sejahtera ini dapat digunakan untuk bertransaksi di e-warung atau di agen-agen bank Himbara yang meliputi program bantuan bersubsidi seperti pembayaran listrik bersubsidi, gas elpiji 3kg bersubsidi, pupuk bersubsidi dan program subsidi lainnya," ujar Khofifah.

Bertransaksi di e-Warung KUBE PKH, Menteri Sosial menjamin bahwa harga bahan pangan yang dijual lebih murah dibandingkan dengan harga yang ada di pasaran.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Mensos

Berita Terkait

Bangsaonline Video