Tahun Ini, Sumur Tua Wonocolo Diusulkan Dikelola BUMDes | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tahun Ini, Sumur Tua Wonocolo Diusulkan Dikelola BUMDes

Minggu, 08 Januari 2017 19:13 WIB

Kawasan tambang minyak tradisional di sumur tua Wonocolo, Kecamatan Kedewan, Bojonegoro. foto: EKY NURHADI/ BANGSAONLINE

BOJONEGORO, BANGSAONLINE.com - Kontrak pengelolaan minyak sumur tua di Wonocolo, Kecamatan Kedewan, Kabupaten Bojonegoro yang dikelola oleh paguyuban selesai akhir tahun 2016 kemarin. Pengelolaan sumur tua itu kini akan dikembalikan pada Peraturan Menteri (Permen) nomor 1 tahun 2008 tentang Pedoman Pengusahaan Pertambangan Minyak Bumi Pada Sumur Tua.

Sekretaris Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bojonegoro, Doni Bayu Setiawan berharap pengelolaan sumur minyak tua tersebut bisa dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Sebab, payung hukum BUMDes sudah jelas.

"Legalitas hukumnya sudah jelas dan akan berdampak secara maksimal terhadap pemasukan desa," terangnya, Minggu (8/1/17).

Dalam Permen nomor 1 tahun 2008 itu disebutkan bahwa pengelolaan sumur tua dilakukan oleh BUMD atau KUD. Namun, sesuai hasil evaluasi yang dilakukan Komisi A selama pengelolaan itu dilakukan oleh KUD desa tidak memiliki pemasukan dari pengelolaan sumur tua secara maksimal. "Perputaran ekonomi desa juga harus berjalan," terangnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video