Peduli Korban Gempa Aceh, MTsN Tambakberas Galang Dana dan Lelang Kreativitas Siswa | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Peduli Korban Gempa Aceh, MTsN Tambakberas Galang Dana dan Lelang Kreativitas Siswa

Selasa, 13 Desember 2016 14:53 WIB

Para siswa mengumpulkan dana untuk diberikan kepada korban gempa di Pidie jaya, Aceh. foto: RONY S/ BANGSAONLINE

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Gempa yang melanda Kabupaten Pidie jaya, Aceh menuai simpati di kalangan pelajar. Tidak terkecuali ratusan pelajar Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Tambak Beras, Jombang yang menggelar aksi penggalangan dana dan melelang kerajinan karya siswa untuk disumbangkan kepada korban gempa tersebut.

Aksi penggalangan dana dan lelang kerajinan siswa dilaksanakan pada Selasa (13/12) pagi di lingkungan sekolah. Sebelum menghimpun dana dan lelang dari para siswa, terlebih dulu ratusan siswa menggelar doa bersama bagi para korban gempa dan korban bencana alam lainnya, serta bagi keselamatan bangsa Indonesia.

Dari hasil penggalangan dana dan lelang dari para siswa yang dihimpun dengan sistem saweran keliling itu, terkumpul uang lebih dari Rp. 7.053.000. Dana tersebut rencananya akan disalurkan kepada para korban gempa melalui lembaga sosial.

Rahmat Hanafi, salah satu siswa MTsN Tambakberas Jombang mengatakan, aksi penghimpunan dana dari siswa dilakukan sebagai bentuk keprihatinan mereka atas musibah gempa. Meski tak seberapa, mereka berharap bisa membantu meringankan beban para korban.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video