AJI Bojonegoro Kecam Tindakan Kekerasan oleh Oknum TNI AD Terhadap Jurnalis di Madiun | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

AJI Bojonegoro Kecam Tindakan Kekerasan oleh Oknum TNI AD Terhadap Jurnalis di Madiun

Senin, 03 Oktober 2016 16:54 WIB

Sejumlah wartawan di wilayah Bojonegoro saat menggelar aksi damai di depan kantor Polisi Militer Sub Den Pom V/2-1 Bojonegoro. foto: EKY NURHADI/ BANGSAONLINE

BOJONEGORO, BANGSAONLINE.com - Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Bojonegoro, mengecam keras tindakan kekerasan yang dilakukan oleh prajurit TNI AD 501 Kostrad Madiun terhadap jurnalis TV yang sedang menjalankan tugas jurnalistik di Kabupaten Madiun pada Minggu kemarin (02/10/2016).

Adalah Sony Misdananto, seorang Kontributor salah satu media TV Nasional yang bertugas di wilayah Madiun Raya yang menjadi korban kekerasan prajurit TNI.

Ketua AJI Bojonegoro Anas Abdul Ghofur mengatakan, tindakan kekerasan dan penganiayaan yang dilakukan oleh prajurit TNI AD itu jelas melanggar Undang-Undang Pers Nomor 40 Tahun 1999 dan dapat dikenakan ancaman hukuman pidana 2 tahun penjara serta denda Rp 500 juta.

"Dalam melakukan tugas jurnalistiknya, seorang jurnalis dilindungi oleh UU Pers," tegasnya, Senin (3/10).

Anas menambahkan, AJI Bojonegoro secara tegas menolak segala bentuk praktik impunitas kepada pelaku kekerasan terhadap jurnalis. "Harus ada tindakan tegas terhadap pelaku, agar peristiwa kekerasan terhadap jurnalis yang dilakukan oknum TNI tidak terulang," tandasnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video