Penjualan Semen di Wilayah Malang Capai 191.608 Ton | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Penjualan Semen Gresik di Wilayah Malang Capai 191.608 Ton

Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Rabu, 01 Juni 2016 13:48 WIB

PT SI saat menggelar Bussines Gathering untuk toko/retail area Malang yang dilaksanakan di Singhasari , Malang. foto: syuhud/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Gebrakan manajemen (SI) untuk mendongkrak penjualan semen di Jawa Timur, terus berbuah manis. Penjualan Semen Gresik di area Malang misalnya, terus mengalami peningkatan.

Terhitung bulan Januari - April 2016, penjualan Semen Gresik untuk area Malang meliputi kota Malang, Batu, Pasuruan mencapai 191.608 ton dengan market share sebesar 77 persen atau meningkat dibanding periode yang sama tahun lalu 188.382 ton.

Menurut Kepala Departemen Penjualan Semen Indonesia, Bambang Djoko, keunggulan-keunggulan yang dimiliki Semen Gresik seperti mutu serta pengelolaan lingkungan yang baik dalam menjalankan operasional perusahaan terbukti mampu meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Semen Gresik.

"Hal tersebut dibuktikan dengan peningkatan penjualan Semen Gresik yang terus tumbuh hingga saat ini," katanya.

Munculnya beberapa merk semen yang beredar di Jawa Timur, lanjutnya, memacu PT SI untuk memperkuat branding produk kepada masyarakat serta melakukan berbagai inovasi di berbagai bidang.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   PT Semen Indonesia

Berita Terkait

Bangsaonline Video