BNNK Sumenep Kekurangan Personel | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

BNNK Sumenep Kekurangan Personel

Sabtu, 26 Maret 2016 23:53 WIB

Kepala BNNK Sumenep, Bambang Sutrisno. foto: rahmatullah/ BANGSAONLINE

SUMENEP, BANGSAONLINE.com – Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Sumenep masih belum bisa bekerja maksimal untuk menangkap pemakai dan pengedar narkoba. Itu lantaran BNNK Sumenep masih minim personel yang terdiri dari aparat kepolisian.

Saat ini, BNNK Sumenep masih memiliki satu personel dari polisi, sementara untuk melakukan penindakan atau operasi setidaknya membutuhkan sejumlah 10 aparat kepolisian.

Kepala BNNK Sumenep, Bambang Sutrisno, memaparkan jika BNNK ingin bertindak di lapangan, masih harus koordinasi dengan aparat kepolisian setempat, atau dengan BNN Provinsi Jawa Timur. Dengan demikian, untuk sementara BNNK Sumenep hanya fokus pada pencegahan, bukan pada penindakan.

“Jadi yang kita lakukan adalah pemetaan potensi atau rawan peredaran dan penyalahgunaan narkoba. Setelah itu, dilakukan koordinasi dengan pihak terkait lainnya,” paparnya, Sabtu (26/3).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   BNN Sumenep

Berita Terkait

Bangsaonline Video