Ratusan Surat Suara untuk Pilkada Ponorogo Sudah Rusak | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ratusan Surat Suara untuk Pilkada Ponorogo Sudah Rusak

Selasa, 17 November 2015 23:54 WIB

PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Pada hari pertama penyortiran, petugas sortir surat suara Pilkada Ponorogo 2015 telah menemukan ratusan surat suara yang rusak. Di antaranya adalah rusak karena sobek, bernoda, tinta tidak jelas dan kusut.

"Hari ini kami melakukan sortir dan hitung. Hasilnya, 177 ribu kondisinya baik, 324 lembar rusak. Kebanyakan kerusakan adalah gambar kabur, sobek dan gambar ada bayang-bayang," ujar Koordinator Pekerja Sortir, Suroso, Selasa (17/11).

Komisioner KPU Kabupaten Ponorogo Bidang Keuangan dan Logistik Ahmad Fauzi Huda mengatakan, pihaknya mengerahkan sebanyak 100 orang pekerja lepas yang disebut petugas sortir untuk memeriksa dan menghitung surat suara Pilkada Ponorogo 2015.

"Mereka bertugas menyortir 778.559 surat suara yang dipesan KPU Kabupaten Ponorogo dan kita beri waktu selama sepekan. Jumlah ini adalah jumlah pemilih dalam DPT (Daftar Pemilih tetap) plus cadangan sebesar 2,5% dari masing-masing TPS," jelasnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Pilbup Ponorogo

Berita Terkait

Bangsaonline Video