Peduli Gempa Tuban, TNI AL Bagikan 1.000 Paket hingga Pendampingan Trauma Healing | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Peduli Gempa Tuban, TNI AL Bagikan 1.000 Paket hingga Pendampingan Trauma Healing

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Suwandi
Minggu, 31 Maret 2024 20:02 WIB

KSAL, Laksamana TNI Muhammad Ali, saat menyalurkan bantuan untuk korban gempa di Tuban.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka kepedulian terhadap penanganan gempa Tuban, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL), Laksamana TNI Dr Muhammad Ali, berkunjung ke Pulau Bawean dan Tuban, Sabtu (30/3/2024). 

Dalam kunjungan ini, tak hanya meninjau dampak dari korban gempa, tapi juga telah membagikan ribuan paket yang berisi sembako, pakaian, selimut, susu, air mineral, obat-obatan dan barang lainnya yang dibutuhkan oleh masyarakat terdampak. Selain itu, juga melakukan pendampingan trauma healing dengan menerjunkan 10 personel psikologi.

"Kedatangan kami tak hanya ke Pulau Bawean, tapi juga ke Tuban. Kami ingin melihat secara langsung kondisi wilayah Kabupaten Tuban, meski tak separah dampak gempa di Pulau Bawean," kata Ali kepada awak media.

Di Kabupaten Tuban, ia menyebut ada 1.000 paket bantuan yang diserahkan untuk masyarakat. Kemudian, pemberian trauma healing untuk korban terdampak gempa serta pemberian bantuan pemeriksaan kesehatan secara gratis.

"Untuk tempat penyerahan kami pusatkan di Lapangan Kecamatan Widang," ujarnya.

Dijelaskan, potensi terjadinya gempa ternyata masih ada, untuk itu masyarakat Tuban diimbau selalu waspada. Namun, tidak boleh panik berlebihan serta jangan sampai menyebarkan berita bohong mengenai terjadinya gempa.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video