KPU Pasuruan Masih Temukan Ketidaksesuaian Data Disabilitas di Rekapitulasi Tingkat Kabupaten | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

KPU Pasuruan Masih Temukan Ketidaksesuaian Data Disabilitas di Rekapitulasi Tingkat Kabupaten

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ahmad Habibi
Kamis, 29 Februari 2024 21:16 WIB

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pasuruan mulai laksanakan rapat pleno terbuka rekapitulasi penghitungan perolehan suara pemilihan umum (pemilu) tahun 2024 di tingkat kota/kabupaten, Kamis (29/2/2024).

Rapat pleno terbuka tersebut digelar di Hall Room Hotel Royal Senyiur Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan.

Ketua KPU Kabupaten Pasuruan Zainul Faizin menargetkan rekapitulasi 7 dari 24 kecamatan se-Kabupaten Pasuruan bisa rampung semuanya pada hari ini.

"Jika waktunya memungkinkan, diusahakan 8 kecamatan," katanya.

Ia mengungkapkan, selama proses rekapitulasi yang digelar hingga petang tersebut, ada temuan kesalahan administrasi berupa ketidaksesuaian data pemilih disabilitas.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video