Tingkatkan Ekonomi Rakyat Lokal, Babinsa Ngawi Lakukan Pendampingan Ke UMKM | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tingkatkan Ekonomi Rakyat Lokal, Babinsa Ngawi Lakukan Pendampingan Ke UMKM

Editor: Siswanto
Wartawan: Zainal Abidin
Kamis, 15 Juni 2023 18:53 WIB

Babinsa Koramil Karangjati, Serda Naryo saat melakukan pendamping terhadap UMKM.

NGAWI, BANGSAONLINE.com - Babinsa , Serda Naryo melakukan pendampingan terhadap Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Mandiri yang ada di wilayahnya.

Jajaran anggota Kodim Ngawi yang bertugas di Desa Puhti, Kecamatan Karangjati ini, secara rutin melakukan pendampingan tersebut.

Kali ini, dirinya melakukan pendampingan pada pelaku usaha pembuatan kerupuk milik Saiful, warga desa Puthi. Hal tersebut, dilakukan berkaitan adanya peningkatan UMKM, dan menggerakkan perekonomian rakyat setempat.

Serda Naryo mengatakan, kunjungan ke industri rumahan pembuatan kerupuk tersebut, merupakan kegiatan yang rutin dilakukan anggota Babinsa di wilayah binaan masing-masing.

Hal ini, untuk membantu masyarakat, dalam membangun usaha mikro kecil dan menengah di wilayah tugasnya masing-masing.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video