Sopir Perempuan dan Diduga Kurang Kuasai Medan, Truk Muat Pakan Ayam Terjungkal di Desa Sajen | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Sopir Perempuan dan Diduga Kurang Kuasai Medan, Truk Muat Pakan Ayam Terjungkal di Desa Sajen

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Anatasia Novarina
Sabtu, 20 Mei 2023 17:54 WIB

Kondisi truk sebelum dievakuasi.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Sebuah truk bermuatan pakan ayam terjungkal di pinggir sungai di , Pacet, Mojokerto, Sabtu (20/5/2023) siang sekira pukul 14.00 WIB.

Insiden itu diduga akibat sang sopir kurang menguasai medan sehingga truk gagal menanjak. Akibat kejadian itu, sopir truk bernama Yuli mengalami luka lecet di pipi sebelah kanan. Sementara sang kernet yang merupakan suaminya tidak mengalami luka serius.

Anggota Sabhara Polsek Pacet, Aipda Gunawan Wibosono, mengatakan truk nopol AG 9417 VH itu hendak mengirim pakan ternak ke sebuah kandang ayam di .

"Awalnya truk melaju di , Kecamatan Pacet. Nahas, saat melalui jalan menanjak, mesin truk tersebut mendadak mati sehingga sang sopir tidak bisa mengendalikan truk tersebut hingga terperosok parit di pinggir Sungai Sajen," ujar Gunawan menceritakan kronologi kejadian kepada BANGSAONLINE.com, Sabtu (20/5/2023).

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video