KPU Jatim Gelar Bimtek Tata Cara Pengajuan Bakal Calon Anggota DPRD Pemilu 2024 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

KPU Jatim Gelar Bimtek Tata Cara Pengajuan Bakal Calon Anggota DPRD Pemilu 2024

Editor: Sigit Endra
Wartawan: Rochmat Saiful Aris
Rabu, 19 April 2023 12:08 WIB

MADIUN, BANGSAONLINE.com - Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Timur () menggelar bimbingan teknis tentang Tata Cara Pengajuan Bakal Calon Anggota DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota Pemilihan Umum Tahun 2024 yang bertempat di Kantor KPU Kabupaten Madiun, pada Sabtu (15/4/20203) sampai dengan Minggu (16/4/2023).

Hadir dari KPU Provinsi Jawa Timur, Ketua Choirul Anam, Anggota Gogot Cahyo Baskoro, Miftahur Rozaq, Insan Choriawan, Nurul Amalia, Rohani serta Sekretaris KPU Nanik Karsini. Adapun undangan dari 38 KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Timur yaitu ketua, anggota divisi teknis penyelenggaraan, dan Kasubag Tekmas.

Ketua KPU Kabupaten Muslim Bukhori, Anggota Divisi Teknis Penyelenggaraan Achmad Arif, dan Kasubag Tekmas Wayiadi turut hadir sebagai undangan perwakilan KPU Kabupaten .

Kegiatan bimtek dibuka secara resmi oleh Ketua KPU Provinsi Jawa Timur, Choirul Anam. Dalam sambutannya Anam menyampaikan sejumlah informasi tahapan yang telah dilakukan oleh KPU Provinsi Jatim yaitu berakhirnya pelaksanaan rekapitulasi syarat minimal dukungan bakal calon DPD yang berjalan lancar.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video