Ditangkap Polisi, Kurir Pil Koplo di Kediri Menangis | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ditangkap Polisi, Kurir Pil Koplo di Kediri Menangis

Rabu, 03 Juni 2015 19:12 WIB

Pelaku bersama barang bukti saat di amankan di Mapolres Kediri. (foto: dendi martoni/BANGSAONLINE)

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Ada-ada saja ulah Slamet Khoirul Huda (29) warga Dusun Bogangain, Desa Padangan Lor, Kecamatan Kayen Kidul, Kabupaten Kediri. Pasalnya, saat diringkus anggota Buser Satreskoba Polres Kediri, Selasa (2/6) kemarin karena terbukti membawa narkoba pil double 5 ribu butir di warung Dusun Mangiran, Desa Bringin, Kecamatan Badas, Kabupaten Kediri, ia menangis.

Pelaku yang setiap harinya bekerja sebagai montir di bengkel sepeda motor ini mengaku sudah menjalankan bisnis kurir pil koplo selama satu bulan. Lucunya, meskipun pelaku sudah tahu resiko mengedarkan narkoba, saat diringkus petugas dan ditahan dirinya tetap menangis minta dibebaskan.

"Saya tahu saya salah. Tapi saat saya ditangkap saya ingat istri saya yang sedang hamil 9 bulan dan akan melahirkan, apalagi sebentar lagi saya selamatan seratus harinya ibu saya yang baru meninggal dunia," jelas pelaku.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Pil Koplo

Berita Terkait

Bangsaonline Video