​Komisi IV DPRD Kabupaten Pasuruan Rencana Panggil Dinkes untuk Sinkronkan Data | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Komisi IV DPRD Kabupaten Pasuruan Rencana Panggil Dinkes untuk Sinkronkan Data

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ahmad Habibi
Senin, 20 Februari 2023 22:49 WIB

Sobih Asrori, Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Pasuruan.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Simpang siur soal data warga Kabupaten Pasuruan yang masih belum memiliki jamban sehat mengundang perhatian kalangan DPRD.

Menurut Sobih Asrori, Ketua Komisi IV , data tersebut penting karena desa (bebas BAB sembarangan) merupakan 10 program strategis nasional dan juga program prioritas pemkab.

"Kita akan sinkronkan data itu dan segera memanggil dinas kesehatan dalam rapat kerja," jelasnya, Senin (20/2/2023).

Pihaknya meyakini jumlah warga Kabupaten Pasuruan yang belum memiliki jamban sudah berkurang banyak. Tidak seperti yang disampaikan oleh aktivis LSM, yang jumlahnya mencapai 45 ribu lebih.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video