Cuaca Ekstrem, Kapolres Ngawi Berikan Imbauan untuk Masyarakat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Cuaca Ekstrem, Kapolres Ngawi Berikan Imbauan untuk Masyarakat

Editor: Siswanto
Wartawan: Zainal Abidin
Senin, 20 Februari 2023 20:09 WIB

Kapolres Ngawi, AKBP Dwiasi Wiyatputera.

Imbauan Kapolres selama , di antaranya, menghindari dekat papan reklame, tiang listrik, pohon besar, bangunan tua, bangunan rapuh, angin kencang, banjir atau genangan air saat hujan tinggi dan jalanan licin.

"Saya pesan kepada masyarakat utamanya pengguna jalan raya agar waspada dan hindari dekat dengan papan reklame, ruang listrik dan pohon besar. Hindari juga bangunan tua dan rapuh. Hindari angin kencang serta genangan air saat curah hujan tinggi juga jalan licin," tuturnya.

Hal ini dilakukan, demi menjaga kondusifitas Kamtibmas di wilayah agar masyarakat merasa aman, tertib juga nyaman.

“Untuk menjaga kondusifitas Kamtibmas secara bersama-sama, kami mengimbau kepada masyarakat, untuk segera melaporkan kepada aparat penegak hukum apabila melihat kecelakaan ataupun tindak kriminalitas juga banjir dan tanah longsor," pungkasnya. (nal/sis)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video