Peduli Cianjur, Bupati Jombang Serahkan Donasi Melalui Baznas Jawa Timur | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Peduli Cianjur, Bupati Jombang Serahkan Donasi Melalui Baznas Jawa Timur

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Aan Amrulloh
Kamis, 15 Desember 2022 16:15 WIB

Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab saat menyerahkan donasi di Kantor Baznas Surabaya.

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Bupati Jombang Hj. menyerahkan dana bantuan ASN pemkab dan warga Jombang, untuk bencana gempa di Cianjur, Jawa Barat. Dana bantuan itu disalurkan melalui Baznas Provinsi Jawa Timur di Surabaya, pada Kamis (15/12/22).

Dana bantuan senilai Rp306.140.000 tersebut diserahkan langsung oleh bupati beserta rombongan, yaitu Sekda Pemkab Jombang Agus Purnomo, Kepala Dinas Sosial Hari Purnomo, Kepala BPKAD M Nashrullah, dan Ketua Baznas Jombang Didin A Sholahudin.

Donasi itu berasal dari penghimpunan donasi ASN melalui Dinas Sosial Pemkab Jombang sebesar Rp162.192.500, dan donasi warga melalui Baznas Jombang sebesar Rp143.947.500.

Dalam kesempatan tersebut, orang nomor satu di Jombang itu mengatakan bahwa bantuan ini adalah bentuk simpati dan cinta warga Jombang ke Cianjur.

"Semoga dapat meringankan beban duka warga di lokasi bencana. Dan kami serahkan ke Baznas Jatim agar bisa tepat sasaran ke warga yang membutuhkan," tuturnya.

"Pemkab dan Baznas Jombang berkomitmen untuk selalu hadir membantu saudara kita di tanah air yang tertimpa musibah atau bencana," imbuh Mundjidah.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video