Pembangunan Kantor MUI Jatim Dimulai, Gubernur Khofifah Lakukan Peletakan Batu Pertama | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pembangunan Kantor MUI Jatim Dimulai, Gubernur Khofifah Letakkan Batu Pertama

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Devi Fitri Afriyanti
Jumat, 09 Desember 2022 09:47 WIB

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Pembangunan gedung Dewan Pengurus Majelis Ulama Indonesia (DP ) Jatim di Jalan Raya Wisma Pagesangan Surabaya dimulai. Hal itu ditandai dengan peletakan batu pertama (ground breaking) oleh Gubernur Jawa Timur, Indar Parawansa, Kamis (8/12).

Gedung menempati lahan seluas 3.045 meter persegi yang merupapkan aset Pemprov Jatim. Gubernur dalam sambutannya menyampaikan, prosesi awal pembangunan gedung ini merupakan salah satu ikhtiar untuk membangun peradaban Islam dan perdamaian dunia.

"Untuk pembangunan gedung tersebut telah disiapkan anggaran sebesar Rp 50 miliar dari APBD 2023 yang segera dilelang sehingga nyambung langsung dengan pembangunan pondasi yang sekarang dilakukan. Dana pembangunan tersebut bersumber dari P-APBD 2022 sebesar 6 milyar dan APBD Pemprov Jatim 2023 sebesar 44 miliar," ujar dalam sambutannya.

“Ini sudah ketok palu APBD 2023 pada tanggal 10 November 2022, jadi anggarannya sudah siap Rp 44 miliar untuk total pembangunan. Untuk pondasinya Rp 5 miliar dan Detail Enginering Design (DED) anggarannya sebesar Rp 1 miliar, totalnya Rp 50 miliar," tambah Gubernur memerinci.

Selanjutnya, Gubenrur bercerita, dua tahun lalu, dia baru mengetahui jika Jatim belum memiliki kantor yang representatif. Sangat terbatas aksesnya bagi sebuah kantor sekelas Provinsi Jawa Timur. Kondisinya masuk gang yang kurang representatif untuk sebuah kantor organisasi setingkat Jawa Timur dan cukup parkir dua mobil serta potensi banjir saat hujan.

“Kemudian kita koordinasi di titik mana kira-kira yang memungkinkan dan representatif. Titik ini ditemukan oleh Ketua Jatim Kyai Mutawakkil Alallah,” ujarnya.

Lebih lanjut, pihaknya menginstruksikan bahwa usai pondasi terpasang, bisa segera dilanjutkan pada proses pembangunan.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video