Hadapi Potensi Bencana Hidrometeorologi, BPBD Jombang Gelar Rapat Konsolidasi Relawan
Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Aan Amrulloh
Rabu, 30 November 2022 18:35 WIB
JOMBANG, BANGSAONLINE.com - BPBD Jombang menggelar rapat konsolidasi relawan penanggulangan bencana. Agenda tersebut dilakukan dalam rangka menghadapi potensi bencana Hidrometeorologi tahun ini di Ruang Soeroadiningrat, Gedung Pemkab Jombang, Rabu (30/11/2022).
Acara dibuka langsung oleh Wakil Bupati Jombang, Sumrambah, dengan didampingi Asisten Pemerintah dan Kesejahteraan Rakyat, Purwanto, dan Kalaksa BPBD Jombang, Bambang Dwijo Pranowo.
BACA JUGA:
Rawan Tindak Kriminal, Warga Jombang Curhat ke Kapolres
Polwan Polres Jombang Bagikan Nasi Bungkus ke Tukang Becak
Gubernur Khofifah Dukung KH Bisri Syansuri Jadi Pahlawan Nasional
Sapa Jemaah Masjid, Kapolres Jombang Dengarkan Keluh Kesah Warga
Dalam acara tersebut, juga dihadiri puluhan relawan di antaranya dari BPBD Jatim, Semar, Banser, RAPI, PMI, ISJ, Santri Jogokali dan sebagainya. Sumrambah mengatakan bahwa pertemuan ini dalam rangka proses kesiapan untuk menghadapi kemungkinan terjadi bencana, karena pada Desember-Januari, BMKG memprediksi curah hujan sangat tinggi.
"Kita bertemu dengan seluruh relawan agar bisa melaksanakan evaluasi persiapan jangan sampai ada bencana di Kabupaten Jombang," ucapnya.
Ia menjelaskan, upaya pemerintah saat ini membenahi daerah-daerah yang mempunyai sumber bencana seperti banjir dengan cara normalisasi sungai. Masyarakat pun diimbau untuk tidak membuang sampah sembarangan terutama ke sungai.
Simak berita selengkapnya ...