Separuh Lebih Penerima Bantuan Rehab RTLH di Pasuruan Tak Penuhi Syarat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Separuh Lebih Penerima Bantuan Rehab RTLH di Pasuruan Tak Penuhi Syarat

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ahmad Habibi
Rabu, 22 Juni 2022 21:51 WIB

Rapat kerja Komisi III DPRD dengan Disperkim Kabupaten Pasuruan, Rabu (22/06).

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Dari total 1.712 warga miskin yang diusulkan masuk program bantuan RTLH tahun 2021 oleh , hanya 460 orang yang layak dan memenuhi persyaratan.

Hal itu disampaikan Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kabupaten Pasuruan saat rapat kerja dengan Komisi III DPRD pada Rabu (22/06).

Menurut Kepala Disperkim, Trijono Isdijanto, data tersebut diketahui setelah pihaknya melakukan pendataan ulang atau verifikasi kepada para penerima bantuan yang tersebar di 24 kecamatan.

Hasil verifikasi lapangan, bahwa ternyata banyak usulan bantuan bedah rumah tidak memenuhi syarat.

"Saat dilakukan cek ulang, ternyata mereka tidak memenuhi syarat. Seperti contoh, rumah sudah dibangun, atau tidak masuk (sistem informasi pembangunan daerah). Acuan pelaksanaan usulan RTLH, (calon penerima bantuan) harus masuk ," jelasnya.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video