Harga Cabai Meroket, Produsen Sambal Pecel Khas Blitar Lakukan ini | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Harga Cabai Meroket, Produsen Sambal Pecel Khas Blitar Lakukan ini

Editor: Rohman
Wartawan: Akina Nur Alana
Jumat, 03 Juni 2022 15:15 WIB

Salah satu produsen sambal pecel khas Blitar, Binti Khoiriyah.

KOTA BLITAR, BANGSAONLINE.com - Produsen sambal pecel khas terpaksa menaikkan harga. Hal itu dilakukan agar tidak merugi karena harga cabai tengah meroket.

Salah satu produsen sambal pecel khas yang melakukannya adalah Binti Khoiriyah. Ia memproduksi sambal pecel di Kelurahan Pakunden, Kecamatan Sukorejo, Kota .

Binti menaikkan harga sambal pecel buatannya untuk menutup biaya produksi yang semakin tinggi akibat naiknya harga cabai. "Biasanya satu kg Rp36 ribu sekarang Rp38 ribu," ujarnya, Jumat (3/6/2022).

Selain menaikkan harga, ia juga mengurangi takaran cabai untuk campuran bahan sambal pecel agar agar tetap bisa produksi dan tidak merugi saat harga menembus angka Rp60 ribu per kg.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video