Akselerasi Vaksin Booster Jelang Lebaran: Jatim Target 67.785, Sidoarjo 10 Ribu | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Akselerasi Vaksin Booster Jelang Lebaran: Jatim Target 67.785, Sidoarjo 10 Ribu

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Catur Andy Erlambang
Jumat, 22 April 2022 20:24 WIB

Pelaksanaan 1 juta vaksin booster di Masjid Al Maghfiroh, Desa Wunut, Porong, Sidoarjo, Jumat (22/4/2022).

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Akselerasi vaksin dosis ketiga (booster) melalui program 1 Juta Vaksin Booster Jelang Lebaran, yang dicanangkan Kementerian Agama, PBNU dan Polri, Kamis (21/4/2022) kemarin, di hari kedua pelaksanaannya semakin masif.

Di wilayah Jawa Timur, hari ini, Jumat (22/4/2022) menargetkan sebanyak 67.785 vaksin booster yang disebar Polda Jatim, Kementerian Agama Jatim, PWNU Jatim, dan di sebanyak 65 titik.

Hal tersebut disampaikan Dirintelkam Polda Jatim Kombes Pol. Dekananto Eko Purwono saat meninjau pelaksanaan 1 juta vaksin booster di Masjid Al Maghfiroh, Desa Wunut, Porong, , Jumat (22/4/2022).

“Mulai kemarin sampai dengan empat hari ke depan, Kementerian Agama, PBNU dan Polri menggencarkan capaian vaksin booster. Sebanyak sejuta vaksin booster. Sebagai implementasi diperbolehkan mudik lebaran oleh pemerintah, namun bagi yang sudah vaksin ketiga,” ujarnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video