Gelar Taaruf Pengurus, BP3 Aset NU Sidoarjo Gerak Cepat Pendataan Ulang Aset | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Gelar Taaruf Pengurus, BP3 Aset NU Sidoarjo Gerak Cepat Pendataan Ulang Aset

Editor: Rohman
Wartawan: Mustain
Sabtu, 19 Maret 2022 01:29 WIB

Suasana taaruf pengurus BP3 Aset NU Sidoarjo di Kantor PCNU setempat. Foto: Ist

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Badan Pengelola, Pengembangan dan Penyelamatan Aset Nahdlatul Ulama () Sidoarjo menggelar taaruf (pengenalan) pengurus baru di Kantor PCNU setempat, Jumat (18/3) malam.

Selain menjadi wadah saling mengenal antarpengurus Sidoarjo masa khidmat 2021-2026, pertemuan ini sekaligus konsolidasi internal awal bagi badan yang tugasnya mengelola dan mengembangkan aset yang sudah dimiliki NU Kota Delta, baik melalui waqaf, hibah, maupun pembelian.

"Konsentrasi terdekat adalah pendataan ulang untuk penyelamatan aset yang sedang dalam pengelolaan pihak lain," kata Ketua Sidoarjo, Slamet Budiono.

Ia menjelaskan, pihaknya bakal melakukan 'penertiban' aset NU Sidoarjo. Sehingga, tidak ada lagi lembaga atau yayasan yang memanfaatkan aset NU namun belum mencantumkannya dalam akte pendirian.

"Sehingga minim sekali kontribusi yang diberikan kepada NU, baik di tingkat Ranting, MWC maupun Cabang," ucap mantan Ketua Gerakan Pemuda (GP) Ansor Sidoarjo itu.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video