Kasus Covid-19 Meningkat, Bupati Kediri Hidupkan Kembali Kampung Tangguh | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kasus Covid-19 Meningkat, Bupati Kediri Hidupkan Kembali Kampung Tangguh

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Muji Harjita
Senin, 07 Februari 2022 20:49 WIB

Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana dan jajaran, saat mengikuti rakor secara virtual dengan Presiden Jokowi. foto: ist.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Bupati menghidupkan kembali kampung tangguh untuk melawan penyebaran kasus Covid-19. Pasalnya, data harian kasus aktif di Kabupaten menunjukkan lonjakan yang signifikan.

"Melihat kasus rilis harian kita, dalam tiga hari terakhir rata-rata di 30 kasus, kemarin kita sempat rilis 53 kasus, artinya kita bersiap dengan gelombang tiga," kata bupati yang juga putra Menseskab Pramono Anung itu, Senin (7/2).

Dhito berharap dengan diaktifkannya kampung tangguh, pelaksanaan protokol kesehatan (prokes) bisa dikawal. Pihaknya juga akan melakukan monitoring dan memberi reward bagi 15 desa yang benar-benar bisa mematuhi prokes.

"Sebaliknya, akan ada 15 desa yang akan diberi surat peringatan kalau tidak mematuhi prokes," ungkapnya.

Selain pelaksanaan prokes, vaksinasi yang sejauh ini berjalan akan digenjot. Adapun kegiatan vaksinasi saat ini untuk dosis pertama umum sudah mencapai 85,35 persen, lansia 68,78 persen, dan anak 85,35 persen.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video