Kahuripan Nirwana Sidoarjo Bakal Hadirkan Sekolah Al-Azhar

Kahuripan Nirwana Sidoarjo Bakal Hadirkan Sekolah Al-Azhar

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Kahuripan Nirwana bakal menghadirkan fasilitas pendidikan Sekolah di lingkungan Perumahan Kahuripan Nirwana Village Sidoarjo. Rencananya, berstandar internasional tersebut akan beroperasi pada 2022-2023 mendatang.

CEO PT Mutiara Masyhur Sejahtera, Boy Arifin, mengatakan pendirian fasilitas pendidikan di lingkungan Kahuripan Nirwana merupakan kolaborasi atau kerja sama antara Kahuripan Nirwana dengan Yayasan Pesantren Islam . Sekolah yang dibangun di atas lahan seluas 1,1 hektare dimulai dari tingkat TK, SD, SMP, dan SMA.

"Pendirian Sekolah di Kahuripan Nirwana memberikan nilai tambah bagi penghuninya yang dapat menjangkau fasilitas pendidikan terbaik berstandar internasional di dalam kawasan huniannya. Di samping itu, juga memberi dampak positif terhadap lingkungan," ujar Boy Arifin saat Press Conference di Hotel Aston Kahuripan Nirwana, Selasa, (2/3/2021).

Menurutnya, dengan adanya berbagai jenjang pendidikan yang dimulai dari TK, SD, SMP, dan SMA, maka Sekolah Kahuripan Nirwana menjadi yang terbesar di Jawa Timur. Di samping itu, keberadaan secara khusus melengkapi Kahuripan Nirwana sebagai kota mandiri dengan berbagai fasilitas terlengkap di Selatan Surabaya. Mulai dari Aston Hotel, Apartemen Tamansari Prospero, dan area komersial.

"PT. Mutiara Masyhur Sejahtera selaku pengembang Kahuripan Nirwana terus berinovasi dan mengembangkan proyek meski di tengah masa pandemi. Seperti, pembangunan landed house di cluster The New Gardin, Kahuripan Park, Kahuripan Terrace, dan commercial area Kahuripan Avenue tetap berjalan sesuai jadwal yang ditentukan tanpa ada kendala," jelasnya.

Sementara, Direktur Utama PT Sarana Propertindo, Hengki Budiharto menambahkan al-Azhar merupakan muslim berjaringan yang hampir ada di semua kota di Indonesia. Salah satunya Surabaya. Begitupun saat dilakukan pembangunan di Sidoarjo yang akan memberikan alternatif pilihan bagi masyarakat di Sidoarjo yang terkenal religius.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO