Tak Mau Ikutan Kampanye Hitam, Ikbar Ajak Pendukungnya Istighotsah, Sholawat, Sedekah, dan Doa

Tak Mau Ikutan Kampanye Hitam, Ikbar Ajak Pendukungnya Istighotsah, Sholawat, Sedekah, dan Doa Ikfina saat menyapa seorang pedagang, dan Gus Barra saat bertatap muka dengan masyarakat setempat.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Calon Bupati dan Wakil Bupati Mojokerto Nomor Urut 1, dr. dan Muhammad Al Barra (Ikbar), melanjutkan kampanye ke enam desa di Wilayah Kecamatan Dlanggu, Senin (16/11).

Kedatangan keduanya disambut antusias masyarakat setempat. Di hadapan warga, Ikfina memaparkan program-program pengentasan kemiskinan yang akan diwujudkan apabila diberi amanah sebagai Bupati Mojokerto. Sebab, di Kabupaten Mojokerto masih ada 114.000 warga yang masuk kategori miskin, serta 11.500 lansia dan difabel yang harus mendapat perhatian dari semua pihak.

"Kalau pesan dari Romo Kiai Asep, bagaimana kaum duafa mau mendoakan pemimpinnya jika tidak diperhatikan pemimpinnya. Solusi dari Ikbar untuk mengatasi hal itu, dengan memaksimalkan Baznas dan CSR. Jadi sebagian laba perusahaan itu, wajib digunakan untuk dana sosial. Ayo kita kumpulkan zakat dan sedekah kita di Baznas dan CSR," ujar Ikfina.

"Saat saya ke sini lagi, saya berharap saya tidak jadi calon bupati lagi, Namun, sudah jadi Bupati Mojokerto yang siap melakukan perubahan untuk Kabupaten Mojokerto yang maju, adil, dan makmur. Mohon doa dan dukungannya untuk coblos nomor 1 pada 9 Desember 2020," harap Dokter Ikfina.

Sementara Gus Barra mengingatkan para relawan dan pendukungnya agar tidak ikutan atau membalas kampanye hitam yang beberapa kali menyerang paslon Ikbar.

"Kita Ikbar fokus saja pada kemenangan Ikbar, dengan istighotsah, sholawat, sholat, sedekah, dan doa. Kita tidak perlu kampanye hitam seperti yang terlihat beberapa hari ini pada banner yang dipasang di jalan jalan," pesannya.

"Mari kita berkampanye yang santun. Saat ini kita sudah kampanye di 300 desa. Harapan kami, semua desa akan kami datangi untuk menunjukkan keseriusan kita sebelum masa tenang nanti," tutup Gus Barra. (ris/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO