Persiapan Haji, Bupati Pasuruan Absen Paripurna ke III

Persiapan Haji, Bupati Pasuruan Absen Paripurna ke III Wakil Bupati Pasuruan KH Mujib Imron saat membacakan jawaban atas pandangan umum fraksi.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Sidang paripurna ke III raperda pertanggungjawaban pelaksanaan tahun 2022 yang digelar pada Rabu (21/6/2023), tak dihadiri oleh Bupati H. M. .

Agenda paripurna kali ini adalah penjelasaan bupati atas pandangan umum (PU) fraksi. Informasi yang dihimpun, orang nomor satu di Kabupaten Pasuruan absen lantaran sedang persiapan berangkat ibadah haji.

Sebelum pembacaan jawaban dimulai, Ketua DPRD M. Sudiono Fauzan yang memimpin sidang paripurna terlebih dahulu menyampaikan daftar absensi ke hadirin. Dari 50 anggota, ada 21 anggota yang tidak hadir dan 2 anggota cuti.

Meski banyak yang tidak hadir, sidang tetap berjalan lantaran sudah memenuhi kuorum.

Dari laporan Sekretaris DPRD Moch Ridwan, bahwa ketidakhadiran Bupati Pasuruan dalam sidang paripurna ke III bukan ada unsur kesengajaan.

"Beliau (bupati, red) sudah mengirim surat izin ke pimpinan dewan, karena yang bersangkutan sedang persiapan ibadah haji," terangnya.

Sementara pembacaan jawaban atas pandangan umum dilakukan oleh KH Mujib Imron selama lebih kurang 30 menit lebih.

Pantauan di lapangan, beberapa kepala OPD juga banyak yang tidak hadir dengan alasan ada kegiatan lain. Mereka menugaskan kabag, staf, maupun sekretaris untuk menghadiri sidang. (bib/par/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO