Penikam Novelis Ayat-Ayat Setan Anggota Klub Kebugaran AS

Penikam Novelis Ayat-Ayat Setan Anggota Klub Kebugaran AS Hadi Matar. Foto: AP

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - , penikam Salman Rushdie, penulis novel Ayat-Ayat Setan yang isinya menghina Nabi Muhammad, ternyata anggota klub kebugaran the State of Fitness Boxing Club di kawasan North Bergen, Amerika Serikat (AS). Ia mendaftar di klub tersebut pada 11 April lalu.

Hal itu diungkapkan Rosaria Calabrese, manajer klub kebugaran the State of Fitness Boxing Club.

Matar yang berusia 24 tahun itu lahir di Amerika Serikat dari orang tua imigran asal Yaroun, daerah di selatan Lebanon. Hal itu dikonfirmasi kepala desa setempat, Ali Tehfe, kepada AP.

Menurut Ali Tehfe, di daerah tersebut, terdapat panji-panji dari kelompok militan Syiah yang mendapat dukungan dari Hizbullah.

Dikutip detik.com, panji-panji tersebut juga menggambarkan sejumlah pemimpin dari Hizbullah, seperti Hassan Nasrallah, Khameinei, Khomeini, dan Jenderal Iran, Qassem Soleimani.

Seperti diberitakan, Salman Rushdie secara vulgar melecehkan agama Islam. Dalam Buku tersebut ia menghina Nabi Muhammad, pemimpin agama paling berpengaruh di dunia. Novelis ekstrem beral keras itu menyebut Nabi Muhammad dapat bisikan dari setan namun dianggap wahyu.

Buku novel Salman itu mendapat reaksi keras dari banyak negara. Di India novelnya dilarang beredar. Sementara di Pakistan terjadi demo dan kerusuhan.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO