Pagelaran Bantengan Nuswantara 2022, Sebagian Jalan di Kota Batu Ditutup

Pagelaran Bantengan Nuswantara 2022, Sebagian Jalan di Kota Batu Ditutup Kasatlantas Polres Batu, AKP Lya Ambarwati, bersama Kapolres Batu, AKBP Oskar Syamsuddin, dan Kabag Humas Polres Batu, Iptu Ivandi Yudistiro.

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Satlantas Polres melakukan pengalihan jalan terkait Pagelaran Bantengan Nuswantara 2022, Minggu (7/8/2022). Sebagian akses di Kota Agropolitan ditutup mulai pukul 09.00 WIB saat itu.

Agenda tersebut menyajikan hiburan bagi masyarakat berupa pagelaran budaya bantengan dengan peserta pawai. Demi kelancaran kegiatan, petugas menginformasikan kepada masyarakat agar menghindari Jalan Gajah Mada-Jalan Panglima Sudirman karena ada Karnaval Banteng Agung Joyo Nusantara 2022.

"Hari Minggu tanggal 7 Agustus 2022, mulai pukul. 09.00 WIB sampai dengan selesai, akan melakukan pengalihan dan penutupan jalan yang menjadi titik kegiatan pawai Bantengan Nusantara," kata Kasatlantas Polres , AKP Lya Ambarwati, Sabtu (6/8/2022).

Ia mengimbau dan mengajak masyarakat untuk tetap patuh dalam berlalu lintas. Penutupan bakal dilakukan dari Simpang 4 BCA Kota dan selesai di Balai Kota Lama Kota .

Adapun penutupan dan pengalihan jalan yang dilakukan Satlantas Polres yakni:

1. Penutupan sepanjang Jalan Panglima Sudirman Kota .

2. Arus dari Jalan Gajah Mada diarahkan menuju jalan Brantas.

3. Arus dari Jalan Trunojoyo yang akan menuju Bumiaji atau Cangar diarahkan menuju Jalan Indragiri

4. Arus dari Jalan Trunojoyo yang akan menuju ke Kota atau Malang diarahkan menuju jalan Hasanudin/Pesanggrahan. (adi/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Balita Perempuan Disiksa Calon Bapak Tiri':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO