Hari Bhayangkara ke-76, Kapolda Jatim Pimpin Ziarah Makam Pahlawan di Surabaya, Sempat Ziarahi Kakek

Hari Bhayangkara ke-76, Kapolda Jatim Pimpin Ziarah Makam Pahlawan di Surabaya, Sempat Ziarahi Kakek Kapolda dan Wakapolda Jatim saat ziarah makam pahlawan di TMP 10 Nopember, Surabaya.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Dalam rangka pada 1 Juli 2022, bersama melaksanakan di , Jalan Mayjen Sungkono, Surabaya.

Ziarah ke makam pahlawan itu juga diikuti oleh pejabat utama Polda Jatim, Kapolrestabes Surabaya, dan Ketua Daerah Bhayangkari Jawa Timur Ny. Ully Nico Afinta beserta Bhayangkari Daerah Jawa Timur.

Pelaksanaan kegiatan diawali dengan upacara penghormatan kepada arwah para pahlawan yang telah gugur, dilanjutkan peletakan karangan bunga oleh selaku pimpinan ziarah makam. Dilanjutkan dengan penaburan bunga yang dipimpin oleh pimpinan ziarah.

Dalam kesempatan itu, menyempatkan untuk berziarah dan berdoa di makam kakeknya yang dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) 10 Nopember tersebut.

"Kegiatan dalam rangka tahun 2022 ini bertujuan untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur dalam membela bangsa dan negara," kata Irjen Pol Nico Afinta.

Sekadar informasi, almarhum kakek Irjen Pol Nico bernama Busan Ginting Soeka, seorang purnawirawan perwira berpangkat kapten yang berdomisili di Bilangan, Jalan Jagir, Surabaya. Ia meninggal dunia pada 23 Oktober 2007.

Kapten Busan Ginting Soeka merupakan salah satu patriot bangsa yang turut berjuang merebut dan mempertahankan Kemerdekaan RI.

Setelah ziarah di makam kakek, Nico kemudian berziarah ke makam Irjen Pol (Purn) Drs H.R Hartawan yang merupakan mantan Kapolda jatim pada era 1977 s/d 1980 yang meninggal dunia tepat di Hari Bhayangkara 1 Juli 2008.

Setelah itu, Nico menziarahi makam-makam para pahlawan lainnya, baik yang berasal dari kesatuan , , , serta . (yan/ari)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video '​Koarmada II Gelar Vaksinasi Massal 20 ribu Dosis di Nganjuk':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO