Kasus Covid-19 Tinggi, Kebutuhan Plasma Konvalesen di Tuban Meningkat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kasus Covid-19 Tinggi, Kebutuhan Plasma Konvalesen di Tuban Meningkat

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Gunawan Wihandono
Rabu, 14 Juli 2021 18:35 WIB

Pelayanan donor plasma konvalesen di PMI Tuban.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Kebutuhan plasma konvalesen di Kabupaten akhir-akhir ini meningkat cukup tinggi. Hal ini seiring meningkatnya kasus Covid-19 dalam beberapa hari terakhir.

Hal ini diakui Kepala Unit Tranfusi Darah (UTD) PMI , Didik Suharsoyo. "Kebutuhan darah plasma konvalesen meningkat hingga 20 kantong per hari, sebelumnya hanya sekitar 8 kantong," ujar Didik Suharsoyo kepada BANGSAONLINE.com, Rabu (14/7/2021).

Didik menjelaskan, PMI telah memenuhi kebutuhan plasma konvalesen sebanyak 1.031 orang. Namun begitu, masih terdapat 166 orang yang belum terlayani.

Belum terlayaninya plasma konvalesen bagi ratusan pasien Covid-19 itu lantaran stok yang tersedia masih kosong. Karena, seorang pendonor konvalesen hanya dapat mendonor setiap dua minggu sekali. Sedangkan selama ini jumlah permintaan tidak sebanding dengan pendonor yang ada.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video