​Plt Wali Kota Pasuruan Sambut Tim Penilai Lomba Posyandu Jatim | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Plt Wali Kota Pasuruan Sambut Tim Penilai Lomba Posyandu Jatim

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Ardianzah
Kamis, 09 Januari 2020 02:29 WIB

Tim penilai saat disambut kedatangannya oleh Pemkot Pasuruan.

PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Sebanyak empat orang dari Provinsi Jawa Timur yang tergabung dalam tim penilai Lomba Pelaksana Terbaik Dalam Rangka Kesatuan Gerak PKK-Kependudukan, Keluarga Berencana Dan Pembangunan Keluarga (KKBPK)-Kesehatan di Kota Pasuruan mengadakan kunjungan di Kemuning Yon Zipur 10 Pasuruan, Rabu (8/1). 

Maksud kunjungan tersebut yakni dalam rangka melakukan verifikasi lapangan untuk melihat secara langsung kegiatan Kemuning karena Kemuning Kota Pasuruan masuk nominator penilaian bidang kesehatan Tingkat Provinsi Jawa Timur.

Dalam kunjungan tersebut diterima langsung oleh Plt. Wali Kota Pasuruan Raharto Teno Prasetyo, ST. Ia mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada tim juri yang telah mempercayakan Kemuning menjadi salah satu nominasi dari 3 (tiga) nominasi lomba pelaksana terbaik Tingkat Provinsi Jawa Timur kategori Kota. Kemuning Yon Zipur dibawah binaan Persit Kartika Candra Kirana Yon Zipur 10 dan Puskesmas

Teno berharap, kegiatan lomba dalam rangka memberikan penghargaan atau reward kepada para pelaksana ataupun taman akan berlangsung secara terus menerus. 

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video