Pedagang di Sampang Keluhkan Naiknya Harga Beras | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pedagang di Sampang Keluhkan Naiknya Harga Beras

Wartawan: Bahri
Senin, 22 Januari 2018 02:21 WIB

SAMPANG, BANGSAONLINE.com - Pedagang mulai resah dengan naiknya harga beras, mulai dari kualitas super, medium, dan premium. Sebab, kenaikan ini mengakibatkan turunnya daya beli masyarakat. Di beberapa pasar di Kabupaten Sampang, harga berbagai jenis beras terus mengalami kenaikan.

Setelah ditelusuri, penyebab naiknya harga beras dipicu oleh keterlambatan stok di tingkat pedagang, cuaca yang tidak menentu, serta permainan tengkulak beras di tingkat pengecer.

Pantauan di Pasar Srimangunan Sampang, jenis beras super seperti merk Ikan Paus, Lima Jaya, dan Ikan Koi dari harga Rp 11.600 naik menjadi Rp. 12.500 per kilogramnya.

Sementara untuk beras jenis medium dari Rp 9.000 menjadi Rp 9.700 per kilogramnya. Untuk beras jenis premium dari Rp. 10.000 menjadi Rp. 10.500 per kilogramnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Ekonomi Sampang

Berita Terkait

Bangsaonline Video