Kepala KUA dan Penyuluh Agama Islam Lamongan Ikuti Pembinaan Moderasi Beragama | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kepala KUA dan Penyuluh Agama Islam Lamongan Ikuti Pembinaan Moderasi Beragama

Editor: Novandryo W S
Wartawan: Nur Qomar Hadi
Senin, 20 Mei 2024 12:01 WIB

Kegiatan pembinaan moderasi beragama yang digelar di Desa Ngasemlemahbang Kecamatan Ngimbang, Lamongan.

LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Kepala Kantor Urusan Agama (KUA), Penyuluh Agama Islam Fungsional, PPPK, dan non-ASN mengikuti pembinaan moderasi beragama yang digelar di , Kecamatan Ngimbang, Lamongan, Senin (20/5/2024).

Kegiatan yang mengambil tema pengembangan kampung moderasi beragama tersebut juga diikuti tokoh agama setempat.

Plt Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Lamongan, H Khoirul Anam, dalam sambutannya menekankan pentingnya penguatan moderasi beragama.

"Mengingat saat ini kita masih dihadapkan pada lemahnya pemahaman dan pengamalan nilai agama yang moderat dan toleran, serta masih ada sebagian kelompok yang memaksakan pemahaman dan tergolong ekstrem," katanya.

Dijelaskan Anam, beragama itu menebarkan kedamaian, menebar kasih sayang kapan pun di mana pun dan kepada siapa pun.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video