Jika Jadi Cawapres, Cak Imin Janji Selesaikan Persoalan Pelanggaran HAM Berat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jika Jadi Cawapres, Cak Imin Janji Selesaikan Persoalan Pelanggaran HAM Berat

Editor: Arief
Senin, 04 Desember 2023 20:22 WIB

Calon Wakil Presiden, Muhaimin Iskandar saat berada di Universitas Andalas, Padang, Senin (4/12/2023). Foto: Kompas.com

PADANG, BANGSAONLINE.com - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 1, Muhaimin Iskandar tegaskan akan menyelesaikan persoalan pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) berat di masa lalu.

Hal tersebut disampaikan Cak Imin sapaan akrab saat menyampaikan visi dan misinya di Universitas Andalas Padang, Sumatra Barat, Senin (4/12/2023).

Cak Imin menyampaikan hal tersebut, saat seorang peserta bernama Rizky bertanya, apakah Muhaimin dan Calon Presidennya, Anies Baswedan komitmen untuk mewujudkan keadilan.

Setelah Cak Imin mengangguk, Rizky melanjutkan pertanyaannya.

Cak Imin berjanji, bakal menyelesaikan kasus pelanggaran HAM berat di masa lalu. Menurutnya, sejarah harus disampaikan secara terbuka agar peristiwa kelan tak terjadi di kemudian hari.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video