Pilkades Serentak Gelombang ke-2 di Bangkalan Ditunda, Ada Apa? | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pilkades Serentak Gelombang ke-2 di Bangkalan Ditunda, Ada Apa?

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Fathurrohman
Jumat, 31 Maret 2023 22:14 WIB

Plt Kepala DPMD Bangkalan, Rudiyanto, saat memberi keterangan kepada awak media terkait penundaan pemilihan kepala desa serentah gelombang ke-2 tahun ini.

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Pemkab resmi menunda pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak gelombang kedua pada tahun ini. Plt Kepala DPMD , Rudiyanto, mengatakan bahwa pelaksanaan pilkades serentak diundur beberapa hari dari jadwal yang sudah ditetapkan sebelumnya karena faktor kesiapan aparat keamanan.

"Iya betul, diundur 7 hari dari jadwal. Dari yang semula tanggal 3 Mei dilaksanakan tanggal 10 Mei 2023. Hanya beberapa hari saja, karena tanggal 3 Mei terlalu berdekatan dengan hari buruh," ungkapnya, Jumat (31/3/2023).

Menuru dia, penundaan tersebut merupakan usulan dari Polres . Sebab, pada tanggal 1 Mei personel Kepolisian disiagakan untuk operasi ketupat yang juga berdekatan dengan Hari Buruh Nasional.

"Alasan itu menjadi pertimbangan kami, karena pengamanan Pilkades membutuhkan banyak personel. Khawatir tidak memungkinkan, apabila dilaksanakan terlalu mepet, sehingga diputuskan diundur seminggu," paparnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video