Jadi yang Pertama, Mahasiswa KKN IKHAC Asal Papua Salurkan Donor Darah ke Dinkes PMI Mojokerto | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jadi yang Pertama, Mahasiswa KKN IKHAC Asal Papua Salurkan Donor Darah ke Dinkes PMI Mojokerto

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Deden Daud Surahman
Jumat, 03 Maret 2023 23:16 WIB

Aditya Tri Ananta (tiga dari kanan) foto bersama petugas medis PMI Kabupaten Mojokerto usai proses donor darah. Foto: DEDEN/ BANGSAONLINE

KOTA MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Aditya Tri Ananta menjadi Mahasiswa KKN Institut Pesantren KH Abdul Chalim (IKHAC) pertama yang mendonorkan darahnya ke Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Mojokerto.

Donor darah tersebut menjadi salah satu agenda KKN mahasiswa IKHAC. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Balai , Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto, Jum'at (3/3/2023) siang.

Adit mengaku bahagia bisa berbagi setetes darah dengan yang membutuhkan. Apalagi, ini menjadi kesempatan pertamanya dalam mendonorkan darah, dan dilakukan saat pelaksanaan KKN Institut Pesantren KH Abdul Chalim pada tahun 2023.

Karena itu, ia mengaku bahagia dan bangga bisa berpartisipasi menyalurkan darah PMI Mojokerto.

"Darah yang kita sumbangkan akan menyelamatkan jiwa sesama sebagai manifestasi perwujudan hadis nabi yang berbunyi sebaik-baiknya manusia harus bermanfaat bagi orang lain," ungkap Aditya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video