Songsong Pemilu 2024, KPU Sumenep Gelar Rakor Verifikasi Faktual | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Songsong Pemilu 2024, KPU Sumenep Gelar Rakor Verifikasi Faktual

Editor: Rohman
Wartawan: Sahlan
Minggu, 09 Oktober 2022 22:48 WIB

KPU Sumenep saat rapat koordinasi dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan tahapan verifikasi faktual partai politik calon peserta Pemilu 2024.

SUMENEP, BANGSAONLINE.com - KPU menggelar rapat koordinasi dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan tahapan verifikasi faktual partai politik calon peserta , Minggu (9/10/2022). Pelaksana tugas (plt) Ketua KPU Kabupaten , Rahbini, memastikan hal tersebut.

Ia mengatakan bahwa penyelenggaraan pesta demokrasi mendatang kini dalam tahapan verifikasi administrasi terhadap dokumen persyaratan perbaikan. Kemudian, KPU RI melalui KPU tingkat Kabupaten/Kota melakukan verifikasi faktual kepengurusan dan keanggotaan yang direncanakan pada 14 Oktober-4 November 2022.

"Pendaftaran partai politik sudah berjalan, sampai saat ini pada masa tahapan verifikasi administrasi perbaikan, selanjutnya KPU RI memerintahkan kepada KPU di kabupaten dan kota untuk melakukan verifikasi faktual kepengurusan, kesekretariatan, dan keanggotaan," ujarnya.

Pada verifikasi kepengurusan dan kesekretariatan, Rahbini mengaku akan memeriksa kesesuaian kepengurusan dengan data yang dimasukan dalam aplikasi Sistem Informasi Partai Politik (Sipol), seperti ketua, sekretaris, dan bendahara.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Sumenep Pemilu 2024

Berita Terkait

Bangsaonline Video